WILAYAH BOTODAYAAN DI GUYUR HUJAN SELAMA SATU HARI
05 Juli 2024 05:25:23 WIB
( SIDA ) Setelah 5 Bulan cuaca panas dan tidak turun hujan Wilayah Kalurahan Botodayaan dan sekitarnya pada hari kamis, 04 Juli 2024 mulai waktu subuh di guyur hujan yang cukup deras. Hujan ini di sambut dengan gembira oleh masyarakat Kalurahan Botodayaan karena makanan ternak yang sudah mulai langka akan tumbuh lagi kecuali itu hujan ini akan menumbuhkan bibit bibit gulma yang ada diladang sehingga sebelum turun musim tanam tahun ini masyarakat bisa mengurangi musuh tanaman pertanian itu.
Salah satu petani warga Padukuhan Gendis Bapak Tarto Wiyono ketika di temui Tim Sida mengatakan bahwa Hujan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat karena di musim kemarau ini masyarakat sudah tidak punya cadangan makanan ternak sehingga dalam 15 hari kedepan tanaman kolonjono yang menjadi makanan pokok ternak akan tumbuh lagi.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |