Apel Pagi Senin di Kalurahan Botodayaan Berlangsung Tertib

SIDA Today 19 Januari 2026 09:08:13 WIB

Apel Pagi Senin, Pemerintah Kalurahan Botodayaan Tetap Jaga Disiplin Aparatur

Botodayaan (SID) - Pemerintah Kalurahan Botodayaan melaksanakan apel pagi rutin yang diikuti oleh perangkat kalurahan dan pamong di pendopo kalurahan, Kapanewon Rongkop, Kabupaten Gunungkidul. Apel pagi berlangsung dengan tertib dan penuh khidmat meskipun dilaksanakan tanpa kehadiran Lurah Botodayaan.  Senin pagi (19/01/2026), 

Pembina apel pagi pada kesempatan tersebut disampaikan Sabingi, KAmituwa, dikarenakan Lurah Botodayaan, Wasija, bersama Carik, Agung Priyatma Legawa, Danarta, dan Sapari sedang mengikuti kegiatan ke IRDA dalam rangka pelaksanaan Desk Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBKal Tahun Anggaran 2025 di jadwalkan tepat Pukul 08.00 WIB sehingga berangkat dari Botodayaan lebih awal.

Dalam apel pagi tersebut, bertugas sebagai ajudan adalah Sukim, pemimpin apel Rismanto selaku Dukuh Condong, pembaca doa Sukiran selaku Dukuh Gendis, serta Asih Sumaryani selaku Dukuh Tipes sebagai dirigen. Seluruh rangkaian apel berjalan dengan lancar dan tertib.

Dalam amanatnya, pembina apel menyampaikan beberapa informasi penting, salah satunya terkait DTSEN (Data Terpadu Sosial Ekonomi Nasional) yang menjadi perhatian bersama dalam pelaksanaan pelayanan dan pendataan masyarakat di kalurahan.

Adapun kutipan amanat pembina apel sebagai berikut:

“DTSEN menjadi dasar penting dalam menentukan kebijakan dan program pemerintah, sehingga diperlukan ketelitian dan kerja sama seluruh pamong agar data yang disajikan benar-benar akurat dan dapat dipertanggungjawabkan.”

Dengan adanya penyampaian informasi tersebut, diharapkan seluruh perangkat kalurahan dapat memahami dan mendukung pelaksanaan tugas pemerintahan serta pelayanan kepada masyarakat secara optimal.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

INDEKS KEPUASAN MASYARAKAT

CHANNEL BOTODAYAAN

LURAH BOTODAYAAN

INFOGRAFIS 2025

PEMKAL BOTODAYAAN 2025

CAMPURSARI GUNUNGKIDUL

JADWAL SHOLAT INDONESIA

https://tafsirweb.com/jadwal-sholat

---------- TANGGAL ----------

Waktu di DI Yogyakarta:

- WAKTU INDONESIA BARAT -