Pelaksanaan ujian pengisian Perangkat Desa Botodayaan

SIDA Today 09 November 2017 13:34:14 WIB

KAUR TATA USAHA DAN UMUM : Foto Calon Perangkat Desa  Botodayaan (Foto/Ags)

Botodayaan (SID) - Pelaksanaan ujian pengisian perangkat Desa Botodayaan telah digelar pada Kamis (09/11/2017). Diikuti oleh 6 orang calon perangkat desa

Dari 6 orang tersebut akan memperebutkan 1  lowongan jabatan yang saat ini kosong sejak desember 2016. Lowongan Kepala Urusan Tata Usaha dan Umum.

berikut yang berhak mengikuti Ujian :

 

  1. Nurul Ahmad Tasahud  alamat : Bototlogo Rt 02 RW 03 Botodayaan Rongkop
  2. Edi Purnama               alamat : Ngasem Rt 04 RW 10 Botodayaan Rongkop
  3. Leonardo                    alamat : Botolor RT 01 RW 05 Botodayaan Ronmgkop
  4. Nurani                        alamat : Weru Rt 02 RW 02 Botodayaan Rongkop
  5. Tulus Budiyarto           alamat : Watu Mengkurep RT 17 RW 07 Petir Rongkop
  6. Untung                       alamat : Kepek I RT 06 RW 08 Kepek Wonosari

Sejak Rabu sore (08/11/2017) segenap panitia telah mempersiapkan segala keperluan dan sarana - prasarana yang dibutuhkan saat pelaksanaan ujian. Bukan hanya itu, keamanan yang merupakan kunci utama pelaksanaan ujian juga telah matang dipersiapkan, terbukti sejak sore itu petugas linmas desa serta keamanan dari Polsek, Koramil telah berjaga. Menjadi fokus utama pengamanan adalah ruang pelaksanaan ujian serta pembuatan soal ujian. Termasuk upaya menjaga kerahasiaan dan keamanan tersebut disterilisasi.

 

Karantina Tim Pembuat Soal

Soal – soal ujian yang akan diujikan adalah bersifat sangat rahasia. Siapa pembuat soal dan soal apa yang akan diujikan tidak ada yang tahu selain Kepala Desa dan panitia tertentu yang memang memiliki wewenang untuk mencari dan memberi tugas kepada seseorang untuk membuat soal. Sejak pukul 08.00 wib 5 tim pembuat soal telah menjalani karantina. Dan tidak membawa Alat komunikasi (hp) oleh tim pengujii sekaligus pembuat soal. Secara otomatis komunikasi dengan pihak luar akan terputus.

 

Pelaksanaan Ujian

Sesuai jadwal, ujian dilaksanakan (Kamis, 09/11/2017) mulai pukul 08.00 WIB yang di awali dengan upacara pembukaan. Dalam kesempatan tersebut hadir Sekretaris Camat Rongkop Babin, Kapolsek Rongkop  beserta anggota, Danramil, Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Botodayaan beserta anggota dan Ketua LPMD Desa Botodayaan. Setelah upacara pembukaan selesai seluruh peserta ujian memasuki ruang ujian dan duduk pada kursi masing – masing yang telah ditentukan berdasar nomor urut yang telah diundi sebelum memasuki ruangan. Demi menjaga kejujuran, peserta tidak diperkenankan membawa alat komunikasi apapun, kalkulator serta media elektronik apapun ke dalam ruang ujian.

 

Pelaksanaan Koreksi Jawaban

Sesuai jadwal, ujian dilaksanakan (Kamis, 09/11/2017) mulai pukul 08.00 WIB yang di awali pada pukul 08.00 sampai pukul 12.00 wib dilanjutkan dengan pengkoreksian dengan metode menggunakan Layar proyektor yang didalamnya terlihat kuci jawaban dan jawaban peserta sehingga meminimalisir kejadian yang tidak diingikan, dan kertebukaan atau transparansi tim penguji dan lainnya. Hingga berita ini diturunkan Koreksi Jawaban belum selesai dan masih menunggu pengumuman siapa yang lulus dan berhak menjadi Kasi urusan Tata Usaha dan Umum.

 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

CAMPURSARI GUNUNGKIDUL

JADWAL SHOLAT INDONESIA

https://tafsirweb.com/jadwal-sholat

--- BOTODAYAAN CHANNEL ---

--------- DOKUMENTASI --------

-------------- TANGGAL --------------

Waktu di DI Yogyakarta:

- WAKTU INDONESIA BARAT -

--- APARATUR KALURAHAN ---