Sambil Menunggu Hujan Para Petani Mulai Tabur Benih .
Operator 08 Oktober 2019 13:33:24 WIB
Lahan Pertanian yang sudah di tabur benih padi
Botodayaan ( SIDA ) - Sesuai perkiraan BMKG bahwa musim hujan di wilayah selatan Gunungkidul akan jatuh pada Dasa Harian 3 Bulan November 2019 berbekal informasi tersebut para petani di wilayah Desa Botodayaan sudah mulai membersihkan lahan pertanianya atau istilah jawanya besik alas. Selain itu ada juga yang sudah mulai menabur benih atau nyebar padi. Tradisi seperti ini sudah terjadi secara turun temurun tidak menggu hujan datang. Biasanya para petani ketika datang hujan tinggal menabur benih jagung, benih kacang dan ketela.
" Tradisi Bersik /Resik -resik , rabuk kandang dan nyebar gabah sudah menjadi tradisi warga petani di Botodayaan tidak harus menunggu hujan. Imbuh salah satu petani yang ada di padukuhan Gendis Mbh Wainah ketika di temui Jurnalis SIDA Selasa(08/10/2019) "
Para petani kecuali mendapat informasi dari BMKG juga punya perkirakan dengan tanda tanda alam akan datangnya musim hujan seperti sudah terasanya udara panas yang tidak seperti biasanya di siang hari, adanya bau bunga bangkai , sudah adanya suara gludug/petir dll.Menurut Penyuluh pertanian Desa Botodayaan Bapak Supadi, A.Md musim hujan tahun ini akan mundur sesuai perkiraan BMKG yaitu pada Bulan November minggu 3.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |